DPRD Sumut Sarankan Pelayanan PDAM Tirtanadi kepada Masyarakat Harus Baik
Medan, Faktaonline.com – Anggota Komisi C, DPRD Sumatera Utara H Wagirin Arman menyarankan PDAM Tirtanadi Sumatera Utara agar senantiasa memberikan pelayanan kepada masyarakat.
”Pelayanan kepada masyarakat harus diprioritaskan,”saran H Wagirin Arman, di saat Komisi C, DPRD Sumatera Utara menggelar rapat dengar pendapat dengan PDAM Tirtanadi Sumatera Utara, di gedung dewan, Kamis (4/8/2022),
Rapat dengar pendapat di pimpin Ketua Komisi C, DPRD Sumatera Utara dr Poaradda Nababan. Hadir di rapat itu, anggota Komisi C, DPRD Sumatera Utara Dedi Iskandar, Zeira Salim Ritonga, Edi Santoso Ritonga, H M Subandi dan Kuat Surbakti serta Dirut PDAM Tirtanadi Sumatera Utara Kabir Bedi.
Wagirin berharap pelayanan PDAM Tirtanadi kepada masyarakat terus ditingkatkan.”Pelayanan kepada masyarakat harus lebih baik lagi,”demikian harapan Wagirn.
Anggota Komisi C, DPRD Sumatera Utara Zeira Salim Ritonga menegaskan fungsi sosial PDAM Tirtanadi Sumatera Utara lebih di utamakan.”Rumah-rumah ibadah perlu disubsidi. Bila perlu pasang pipa baru bagi rumah ibadah digratiskan,”saran Zeira Salim. (fajaruddin batubara)